I don't own any of these images...I just found them on the web. If you see a photo of yours that you would like removed, please let me know.


Wah! KPR Bersubsidi Bisa Cair Dalam Waktu 3 Hari

Wah! KPR Bersubsidi Bisa Cair Dalam Waktu 3 Hari

Hai, bro! Kali ini kita akan membahas Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) atau Kredit pemilikan Rumah (KPR) bersubsidi.

Apakah Anda sudah tahu kalau sekarang ada sistem baru bernama e-FLPP ?


Jika belum tahu, yuk temukan informasinya dalam artikel ini!


Hanya Butuh 3 Hari

Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan perumahan (PPDPP) Kementerian Pekerjaan Umum dan perumahan Rakyat (PUPR) telah resmi meluncurkan sistem baru. Ya, sistem ini merupakan FLPP berbasis online yang diberi nama e-FLPP.

Seperti yang kita ketahui, FLPP atau KPR Bersubsidi biasanya akan memakan waktu sekitar tujuh hari. Dengan adanya sistem ini, Anda bisa mengajukan pembiayaan perumahan hanya dalam waktu tiga hari. Sesuai dengan tujuannya, e-FLPP dibuat untuk mempermudah dan mempercepat proses pencairan dana dari bank pelaksana.



Proses Pengajuan

Pasti Anda bertanya-tanya ‘kan bagaimana proses pengajuan atau cara kerjanya ?

Seperti apa yang sudah dijelaskan sebelumnya, e-FLPP menggunakan sistem online.

Nantinya, bank pelaksana KPR bersubsidi akan menginput informasi yang berasal dari dokumen pemohon.

Sistem baru ini pun memungkinkan Anda mengunggah seluruh dokumen yang dibutuhkan.

Bagaimana proses verifikasinya ?

Ternyata sistem yang ada di e-FLPP akan otomatis mengecek kelengkapan dari dokumen yang diunggah.

Selanjutnya, petugas PPDPP akan mengecek kelengkapan dan keakuratan dari dokumen tersebut.

Apabila dokumen sudah lengkap dan lolos secara administrasi, sistem e-FLPP akan memberikan notifikasi kepada pihak bank. Setelah itu, bank pelaksana KPR bersubsidi pun akan langsung mencairkan kredit yang diajukan.




Keuntungan e-FLPP

Anda pasti setuju jika sistem e-FLPP ini sangat menguntungkan bagi masyarakat.

Dengan adanya sistem baru ini, Anda tidak perlu membutuhkan tenaga dan meluangkan waktu lebih. Sebenarnya, adakah pihak lain yang diuntungkan? Ternyata ada!

Pihak pengembang lah yang akan diuntungkan dengan adanya sistem e-FLPP.

Kenapa ?

Tentunya mereka jadi bisa dengan cepat mendapatkan dana hasil penjualan properti. Dana ini pun dapat segera digunakan kembali untuk membangun proyek berikutnya.

Langkah ini pun sebenarnya dapat menjadi salah satu upaya untuk memenuhi target pembangunan dari Program Sejuta Rumah.

Namun, pemberlakuan verifikasi sistem online tiga hari masih akan dievaluasi. Jika berjalan dengan baik, nantinya sistem verifikasi e-FLPP akan dibuat menjadi satu hari.

Nah, itu dia penjelasan mengenai sistem baru terkait KPR bersubsidi. Semoga informasi ini dapat berguna bagi Anda yang akan mengajukannya, ya. Tak hanya itu, mari kita doakan semoga e-FLPP ini dapat berjalan dengan baik.

Source : URBANINDO

Tags:
Add to Flipboard Magazine.Heart It

0 Responses to “Wah! KPR Bersubsidi Bisa Cair Dalam Waktu 3 Hari”

Post a Comment

Hosting Gratis
Anda Perlu Pembiayaan Cepat atau Perlu Modal untuk Usaha

© 2015 Bukan Mimpi Properti. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks
Bio Hazard Sign